-->

Albino pada kura-kura

Albino pada kura-kura | Di balik kekurangan ada kelebihan, Albinisme/Albino tidak terjadi pada Manusia saja, akan tetapi bisa terjadi pada dunia hewan juga, terutama pada kura-kura. 
Mungkin sobat pernah melihat kura-kura Albino ini, dan di dalam benaknya muncul pertanyaan, KOK BISA ? Oke saya jelaskan. 

  
Albino adalah salah satu kelainan bawaan hipopigmentasi yang dikarakterisasikan oleh kurangnya ataupun tidak adanya pigmen melanin pada mata, kulit, dan rambut
Kura-kura yang mengalami kekurangan ini memiliki keterbatasan fisik seperti :

1.      Sensitif terhadap sumber cahaya yang kuat (matahari, lampu sorot)
2.      Kulit sangat sensitif terhadap sinar matahari dan dapat menimbulkan kanker kulit

Mungkin kura-kura albino ini bisa terlahir alami dengan sekala perbandingan 1 : 1000 ekor, dan tidak menutupi kemungkinan kura-kura albino ini bisa terlahir lewat campur tangan Manusia. Dulu saya pernah sedikit berwawancara kepada master kura-kura yang lebih tahu tentang kelainan gen pada kura-kura ini, kelainan ini bisa terjadi oleh manusia dengan cara settingan/Mengaturtemperatur yang ekstrim pada inkubatornya, sehingga pada Pigmen melanin akan Rusak, dan memunculkan warna-warna yang tidak seperti biasanya/Abnormal, dengan pengaturan temperatur yang ekstrim dan tidak ada bimbingan dari masternya pun kita dapat membunuh Embrio yang ada pada telur kura-kura tersebut.
akan tetapi sang master pun tidak memberi kelanjutan tentang jawaban tersebut, sampai mana kita harus mengaturnya, dan mulai dari mana kita mengaturnya. 


Warna Kura-kura Albino bisa diakatan Sempurna jika mempunyai mata yang Merah terang, tidak bisa dikatakan Albino sempurna jika mata Kura-kura tersebut Hitam, melainkan baru tahap Leucistic.



dan sudah tidak jarang, alias banyak sekali kura-kura Albino Di dunia ini.

Penulis : Tomi Pranata
Copyright © 2014 All right Reserved.